Senin, 06 Juni 2016

#MasihAnakSMA

Kali ini saya akan share tentang bagaimana kisah pertama saya duduk di bangku SMA. Semua postingan saya merupakan apa yang saya rasa, apa pendapat saya dan apa yang saya jalani. Pastinya ini tidak lepas dari semua teman-teman dan keluarga yang membantu saya memahami sedikit demi sedikit arti pertemanan di bangku yang cukup ironi, namun sungguh membuat tergiur.
Akan ada sedikit kutipan obrolan yang semoga saja tidak jauh berbeda dari apa yang dikatakan oleh orang lain, jika ada kesalahan, mohon dimaafkan. Postingan saya hanyalah beberapa yang menurut saya bisa diambil hikmah oleh orang lain.

============================================
Hari ini akan menjadi awal baru bagi ku, setelah 3tahun berada pada madrasah tsanawiyah di kota ku, kini aku menjadi siswa di sekolah menengah atas yang favorit di kota yg sama. Hari ini dengan semangat yang masih sama dari tahun lalu, aku berdiri di ambang pintu kelas yang ukurannya tidak jauh beda dari ukuran kelas ku semasa MTs. Termuat nama-nama penghuni kelas, dan namaku ada di antaranya. tak terkecuali dua teman yang dulu sama-sama di MTs, yah Miftahul Nur dan Aprialdi Imam Sam. Merekalah teman yang telah aku kenal lebih dari yang lain.

Hari berganti hari, bulan berganti bulan.
Seperti biasa, aku selalu ingin tampil dengan percaya diri, menunjukkan apa yang aku bisa, yang mungkin saja masih sedikit yang malu untuk tampil PD di hadapan orang yang baru dia kenal. Namun, dengan rasa percaya diri itu lah, aku memberanikan diri.
Tetapi kali ini aku tak terpilih menjadi pengurus kelas, yah tak masalah. Kulakukan yang terbaik untuk diri ku dan orang lain, bahkan aku terlalu sering melakukan hal-hal yang bukan urusan ku, melainkan urusan seorang "Ketua"

Perkenalkan Wali Kelas kami di kelas X MIPA-2, Ibu Agustina,S.Pd. Beliau adalah sosok wali kelas dengan jiwa keibuan yang membuat kami selalu ingin dirangkul oleh Beliau. Walaupun kami baru kenal, namun jiwa ibu yang ada membuat kami nyaman.

Saat seorang pemimpin belum bisa menjalankan amanah dengan baik, sebagai anggota kami mencoba untuk membantu dengan menuntaskan pekerjaannya, dan disini saya mulai melakukan apa yang dulu saya lakukan saat masih menjadi pemimpin saat di MTs. Saya tahu bahwa menjadi pemimpin bukanlah hal yang mudah, dan tidak semua pemimpin bisa menjadi contoh teladan, tapi setiap pemimpin wajib untuk menjadi yang teladan.

#Studytour
Untuk pertama kalinya, saya melakukan study tour yah sebelum-sebelumnya saya pernah study banding di madrasah tsanawiyah di Makassar. Melakukan perjalan jauh bersama teman kelas membuat saya merasa gembira, yah shalat berjamaah, makan berjamaah, sekamar sampai 5 orang, foto sama-sama, belajar di alam bersama dan rasanya saya bahagia melalui semua itu.

Masih berada di bangku kelas X belum seberapa bagi saya, beradaptasi dengan lingkungan baru memanglah sulit namun saya bisa melewati duduk di bangku ini dengan kata "Baik" belum terlalu kental akan persaingan dan perbandinga setiap siswa, belum terlihat akan kekurangan dan kelebihan setiap siswa.

============================================

Saya rasa hanya itu yang perlu saya share pada kesempatan ini, semoga bermanfaat. Tunggu kisah di kelas XI yah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar